Posts

Showing posts from June, 2019

Ekado Ala Masakan Jepang Siap Saji

Image
Tidak sedikit masyarakat Indonesia menyukai masakan Jepang, berbagai restoran ala Jepang siap saji sering menawarkan menu ekado. Menu ini terkenal tidak hanya karena kelezatannya tetapi memiliki bentuk menarik seperti kantung uang kecil yang diikat pada sisi atasnya. Ekado memiliki bentuk kecil merupakan camilan namun bisa disantap dengan nasi hangat. Ekado terbuat dari daging ayam atau udang yang dihaluskan yang membungkus telur puyuh rebus. Setelah gumpalan daging ini dibungkus dengan kebang tahu yang sangat renyah setelah digoreng. Baik, sebelum Anda menikmatinya ada baiknya mengetahui bahan dan cara pembuatan ekado yang lezat. Berikut bahan-bahan yang diperlukan untuk membuat ekado dengan menggunakan campuran daging ayam dan udang: 200 gram daging ayam cincang 100 gram udang cincang Kulit kembang tahu, rendam dalam air panas hingga tidak kaku kemudian disisihkan. 10 butir telur puyuh rebus yang telas dikupas Benang sebagai pengikat 3 sendok makan tepung tapioka

Cara Membuat Risoles Yang Pertama Kali

Image
Asal kata risoles berasal dari Belanda, rissole, kudapan pastri  kulit dadar gulung yang berisi daging cincang bisa sapi atau ayam yang dicampur dengan sayuran seperti wortel dan kentang kemudian digoreng setelah dilapisi tepung panir. Kulit pastri memiliki ragam jenis dimana umumnya terbuat dari campuran terigu, air / susu dan sedikit minyak atau lemak. Untuk risoles, kulit pastri tidak menggunakan ragi. Risoles sangat disukai mayarakat Indonesia sebagai jajanan pasar tradisional. Seiring perkembangan gaya hidup, beberapa penjual kudapan ini menawarkan versi frozen food . Kita tidak lagi perlu mengantri di pasar atau toko kue tradisional di pagi hari untuk dapat menikmati kudapan lezat ini. Walaupun dijajakan dengan bentuk dan ukuran serupa, risoles memiliki berbagai macam rasa yang selalu dicari para penikmatnya. Salah satu resep dan cara membuat risoles bisa Anda ikuti berikut dibawah. Dikutip dari dapur Resep Masakan Nusantara memberikan resep dan cara membuat risoles deng

Mengetahui Kandungan Gizi Telur Ayam

Image
Buka kulkas Anda, pastikan telur ayam tersedia didalmnya. Telur ayam merupakan bahan makanan yang paling umum digunakan campuran dalam pembuatan berbagai jenis frozen food . Termasuk dalam kategori bahan makanan hewani, namun penanganan berbeda dengan daging, ikan dan susu. Walaupun terdapat telur yang berasal dari unggas lain, telur ayam terfavorit dikonsumsi. tingkat bawahnya, mungkin saja telur bebek. Telur ayam adalah makanan bergizi tinggi dengan harga terjangkau. Tahukah Anda bahwa kandungan gizi dan protein sebuah telur ayam cukup tinggi. Berikut kandungan gizi telur ayar per 100 gram yang dikutip dari wikipedia Kalori 155 kcal Lemak 11 gram Kolestrerol 373 mg Natrium 124 mg Kalium 126 Karbohidrat 1,1 gram Protein 13 gram Vitamin A 520 IU Kalsium 50 mg Vitamin D 87 IU Vitamin B12 1.1 IU Zat besi 1.2 mg Vitamin B6 Magnesium 10 mg Beberpa produsen telur ayam premium menawarkan kandungan omega 3 yang tinggi. Dalam memilih telur, sebaiknya kita mengetah

Daftar Produsen Frozen Food Terkenal Indonesia

Image
Siapa yang tidak kenal mie instant dengan buatan Indofood? Indomie. Walaupun produk mie Indofood sangat disukai namun ternyata Indofood masih kurang populer di pasar frozen food. Sebagai contoh nugget ayam, makanan beku yang paling digemari oleh masyarakat Indonesia, pasarnya dikuasai oleh produsen makanan lokal lainnya. Berikut produsen frozen food terkenal Indonesia yang produknya paling sering kita jumpai di supermarket atau toko makanan. 1. So Good Berdiri sejak 1999 fokus pada produksi maknan praktis produk daging olahan berkualitas. So good membuat dua varian besar produknya yakni makanan siap olah dan makanan siap masak. Variasi dari nugget So Good pun terbilang sangat bermacam-macam, meliputi Fish Nugget atau nugget yang berbahan dasar ikan dan Hot ‘n Spicy atau nugget pedas 2. Fiesta Berdiri lebih awal tahun 1997, pt. Charoen Pokhand Indonesia mengibarkan merk Fiesta yang merupakan salahsatu produsen daging ayam olahan termodern. Fiesta menawarkan jenis nugget yang

Kenali 4 Jenis Freezer Untuk Menyimpan Frozen Food

Image
  Alat pendingin rumah tangga atau kulkas sudah menjadi keharusan bagi penghuninya. Kulkas memiliki dua ruang utama yakni pendingin (cooler) dan pembeku (freezer). Ada satu mesin pendingin yang berfungsi hanya membekukan makanan hingga dibawah -15 derajat celsius, yakni Freezer.  Alat pembeku ini tidak terlalu populer di rumah tangga, namun lebih banyak digunakan di toko makanan. Pada produsen makanan, freezer digunakan untuk membekukan makanan mentah seperti daging hingga berminggu-minggu, tentunya suhu yang sangat rendah berguna untuk mencegah berkembangnya bakteri merugikan. Ada 4 jenis freezer yang tersedia di pasaran dan patut Anda ketahui. 1. Chest Freezer Memiliki kapasitas mulai dari 100 liter dan 200 liter merupakan freezer paling ekonomis karena desainnya cukup sederhana berbentuk seperti kotak peti dibandingkan freezer jenis lainnya. Posisi pintu menghadap keatas sedikit merepotkan menakses makanan dan  menyulitkan untuk mengmbil makanan yang berada di dasar wadah.

Bisnis Frozen Food Dengan Modal Minimal

Image
Bisnis makanan memang tidak pernah sepi. Salahsatu jenis makanan yang sedang digemari masyarakat adalah frozen food . Kepraktisan mengolah makanan beku di rumah menjadi keunggulan utama. Ditambah, cita rasa frozen food tidak kalah dengan resto kuliner. Kraukk , salahsatunya usaha frozen food yang didirikan oleh Yudhi Dwinanto pada tahun 2009 awalnya memang memanfaatkan media online sebagai cara menjual yang dapat diandalkan menurutnya. Tidak semudah saat ini, pada saat itu untuk berbisnis menggunakan media online harus memiliki toko online sendiri. Bermodalkan Rp 250ribu untuk mendapatkan toko online pertahun, Menurutnya dengan memiliki toko online, kita tidak perlu menunggui toko dan dapat buka hingga 24 jam perhari. Disamping , beliau tidak memiliki dana cukup untuk menyewa toko dan membayar karyawan saat itu. Kini Kraukk telah menjadi pemain frozen food tanah air yang memiliki varian makanan sangat banyak. Berikut daftar jenis frozen food yang dapat dinikmati konsumen Keki

Cilok Bakso Kenyal

Image
Cilok adalah makanan khas Jawa barat ysng dibuat menggunakan bahan dasar tepung tapioka yang dibentuk bola-bola kecil seperti bakso. Cilok sendiri merupakan paduan kata aci dicolok, aci sendiri merupakan bahasa Sunda yang berarti tapioka, Sesuai dengan cara menikmatinya bola cilok ditusuk menggunakan tusukan sate sebelum dicelupkan ke saus kacang, kecap dan saus sambal. Menggunakan tepung tapioka membuat cilok memiliki tekstur kenyal ketika digigit yang menjadi daya tarik bagi penikmatnya. Selain tapioka, bahan lain yang menjadi bagian resep adalah telur dan daging yang dihaluskan. Seiring dengan meningkatnya penikmat camilan ini. Cilok versi frozen food telah tersedia di pasaran yang dikemas berbagai rasa sehingga mudah mendapatkannya langsung dari kulkas tanpa harus menunggu penjual keliling melewati rumah Anda. Anda ingin mencoba membuat cilok di rumah? Berikut resep dan cara membuat cilok Bahan: Tepung tapioka 100 g Tepung terigu 100 g Bawang putih 1 siung (haluskan)

Begini Cara Memastikan Frozen Food Aman Simpan

Image
Kuliner frozen food sudah lazim menjadi konsumsi masyarakat baik kalangan atas maupun bawah. Kepraktisan dalam pengolahan menjadi keunggulan produk makanan beku ini. Namun perlu diketahui frozen food agar aman dikonsumsi bagi kesehatan terutama setelah disimpan jangka waktu panjang. Begini cara memastikan frozen food aman disimpan hingga dikonsumsi Perhatikan tanggal kadaluarsa Saat membeli frozen food, Anda harus memastikan tanggal kadaluarsa masih dalam jangkuan yang aman. Misalnya jika kita hendak menyimpan hingga satu bulan kedepan pastikan tanggal kadaluarsa minimal satu bulan. Belilah frozen food paling akhir Kebiasaan kita berbelanja di supermarket untuk konsumsi selama satu bulan sehingga membutuhkan waktu mulai dari memilih, berkeliling untuk mendapatkan barang kebutuhan yang diinginkan. Bahkan berbelanaja di supermarket bisa menghabiskan waktu hingga satu jam lebih. Pastikan mengambil frozen food pada akhir waktu belanja sebelum menuju ke kasir pembayaran. Tujuanny

Daging Rendaman Asin Yaitu Karage

Image
Karage merupakan makanan khas Jepang yang bisa dijadikan frozen food. Karaage sendiri sebenarnya teknik memasak ala Jepang dimana kita bisa menggunakan beberapa jenis bahan daging, umumnya daging ayam dan ikan. Selain memiliki tekstur lembut juga proses pematangannya cepat dibandingkan daging sapi. Potongan daging ayam ataupun ikan direndam dengan saus rendaman asin yang merupakan campuran kecap asin, bawang putih dan jahe. Dalam modifikasi resep biasanya ditambahkan gula, garam, merica dan kaldu untuk meningkatkan rasa gurih menggoda. Perendaman dilakukan selama 20 hingga 30 menit untuk memastika bumbu meresap kedalam daging. Setelah proses perendaman selesai, potongan daging ini dilapisi tepung terigu atau tepung kentang, kemudian digoreng dalam minyk goreng panas yang banyak agar gorengan karage terendam penuh. Karage kemasan sudah banyak ditawarkan produsen makanan dalam kemasan frozen food. Jadi Anda tinggal menggoreng tidak perlu menunggu rendaman berlama-lama dan langsung

Kudapan Frozen Food Samosa

Image
Kudapan samosa ternyata sudah ada sejak berabad-abad yang berasal dari negera India. Samsa nama tempat lahirnya makan ini. Ciri khas samosa yang disukai orang Asia Selatan dan Asia Tengah adalah bentuknya selalu segitiga mengembung disisi tengah.  Menggunakan kulit pastry yang renyah sebagai kulit pelapisnya, samosa memiliki dua varian utama yakni samosa vegetarian diawal ditemukannya dan samosa daging. Samosa memiliki nama lain diberbagai negara seperti sanobsag dalam bahasa Persia, sambosa di wilayah Arab, samsa di Turki, dan chamuca di Portugal Belakangan samosa daging lebih populer di konsumen Indonesia ketimbang varian vegetarian. Daging isian bisa bermacam-macam mulai dari daging ayam, sapi, ikan salmon atau daging babi untuk kalangan tertentu. Daging segar dihaluskan kemudian diberikan bumbu penyedap. Sekarang, juga hadir kudapan segitiga ini dengan campuran sayuran untuk memberikan variasi nutrisi sehingga menjadi lebih sehat. Di toko online, kudapan samosa dapat dijum

Cara Membuat Nugget Ayam Sederhana dan Cepat

Image
Dikutip dari dapur foodnetwork.com, redaksi mendapati salahsatu resep dan cara membuat nugget ayam atau chicken nugget sederhana dan cepat. Jika pembuatan nugget ayam menggunakan daging ayam giling, Melissa D'arabian sang pembuat menawarkan cara yang jauh lebih sederhana yang membuat proses memasaknya menjadi lebih cepat dan praktis. Bahan-bahan nugget ayam yang dibutuhkan 1/2 gelas tepung terigu 1 sdt bubuk bawang putih 1 sdt garam dapur secukupnya 1/4 sdt bubuk lada hitam secukupnya 2 potong dada ayam tanpa tulang dan dipotong dadu 1 1/2 inch  1 gelas tepung roti 1 butir telur ukuran besar 1 gelas minyak goreng Cara membuat nugget ayam sederhan dan cepat Tempatkan terigu dalam kantong plastik yang bisa ditutup dan masukkan bubuk bawang putih, garam serta lada hitam. Aduk hingga merata semua bahan. Masukkan potongan daging ayam kedalam kantong plastik. Tutup kantong plastik, kemudian guncang-guncangkan jangan sampai bahan-bahan didalamnya keluar. Lakukan sampai

Tips belanja Frozen Food Secara Online

Image
Kepraktisan mengolah kuliner jenis frozen food di rumah menjadi biang larisnya berbagai jenis frozen food seperti chicken nugeet, kaki naga, chicken wing, sosis, bakso, siomay dan lainnya diserap para konsumen dari berbagai daerah di Indonesia. Faktanya sekarang untuk mendapatkan makanan beku ini tidak melulu di supermarket atau toko makanan saja tetapi konsumen sudah dapat mengorder frozen food di toko online atau berbagai e-commerce mulai dari tokopedia, bukalapak, shoope dan lazada. Soal harga, tentunya konsumen tanah air sudah cukup cerdas dimana tidak selalu setuju dengan harga murah. Belanja secara online berarti kita dimudahkan untuk tidak perlu membuang waktu untuk mengunjungi toko Namun perlu diketahui dahulu bagaimana belanja frozen food secara online yang benar. Hal berbeda jika kita membeli makanan kering melalui toko online, karena frozen food memiliki daya tahan yang rendah tanpa pendinginan. Berikut tips belanja frozen food secara online Manfaatkan jasa kurir

Jangan Salah Pilih Terigu Untuk Frozen Food

Image
Tepung terigu merupakan bahan dasar untuk berbagai makanan mulai dari roti, kue basah/kering hingga gorengan. Termasuk frozen food juga menggunakan terigu sebagai salahsatu bahan dasar. Perlu diperhatikan bahwa terigu memiliki 3 jenis yang perlu diketahui. Alih-alih membuat kue mengembang malah bisa menjadi bantat jika salah memilih jenis terigu. 3 jenis terigu yang perlu Anda ketahui 1. Terigu protein rendah Sesuai dengan namanya, terigu ini memiliki kandungan protein paling rendah dari jenis dibawahnya. Kandungan protein bisanya tidak lebih dari 11 persen. Dengan nilai protein yang rendah, terigu jenis ini tidak  menghasillkan gluten yang tinggi, sehingga cocok untuk bahan kue kering dengan tekstur ringan dan renyah. 2. Terigu protein sedang Terigu jenis ini berada ditengah-tengah dengan kandungan protein antara 11 sampai 13 persen dan sering disebut terigu serba guna karena cocok untuk dibuat olahan jenis apapun..Beberapa kue kering yang menggunakan terigu protein sedang

Pakai Tepung Roti Atau Tepung Panir Untuk Pelapis Nugget

Image
Ada berbagai jenis tepung untuk membuat masakan digunakan sesuai dengan fungsinya masing-masing. Biasanya dalam pembuatan frozen food yang disajikan dengan digoreng terlebih dahulu seperti nugget dan risoles selalu dibaluti sejenis tepung dengan tekstur lebih kasar dari tepung tering. Breadcrumbs atau tepung roti sebenarnya sama dengan tepung panir yang digunakan untuk melapisi nugget. Hal ini bertujuan untuk memperbaiki tampilan nugget atau rizoles yang digoreng menjadi renyah dan garing pada sisi luar. Baik tepung roti maupun tepung panir sama-sama berbahan roti tawar yang dikeringkan kemudian dihaluskan menjadi butiran-butiran dengan ukuran kasar ataupun halus. Ukuran butiran ini akan memberikan tekstur menarik pada makan yang dilapisinya. Jika Anda menginginkan butiran lebih halus lagi bisa menggunakan food processor untuk menghaluskannya. Dalam pilihan warna umumnya tepung roti memiliki pilihan warna cokelat, putih dan oranye atau kuning keemasan. Warna tepung yang berbe

Chicken DrumStick, Penaruh Drum yang Dapat Disantap

Image
Penggemar kuliner sayap ayam pasti menyukai chicken drumstick atau sebutan lokalnya ayam pentung. Berbahan dasar sayap ayam bagian atas yang diseset dagingnya kebawah kemudian ditarik untuk dikumpulkan dibagian atas menutupi kulitnya sehingga berbentuk pentungan dengan gagang tulang sayap. Resep kuliner kudapan ini cukup beragam. Berikut resep dan cara membuat chicken drumstick saus pedas  salahsatunya dikutip dari dapur dapurkobe.co.id, situs resmi produsen bumbu masak, bisa jadi pilihan untuk ditiru di dapur anda. Bahan chicken drumstick 8 potong sayap ayam Garam  sebanyak 1 sendok teh 300ml minyak goreng 1 kemasan Kobe kentucky super crispy Bahan saus manis pedas 4 sdm minyak goreng 10ml madu 3 siung bawang putih yang dicincang 1 kemasan cabe bubuk Boncabe level 10 2 sdt gula paair 1/2 sdt garam 4 sdm air Cara Membuatnya Potong sayap ayam di tengah antara ruasnya, ambil bagian pangkal yang dekat dengan dada Seset daging dan kulitnya ke arah pangkal hi

Cara Mudah dan Praktis Membuat Kaki Naga

Image
Kaki naga tidak seperti namanya yang terdengar anggota tubuh kokoh dan menyeramkan dari hewan yang hidup di dunia hikayat. Kaki naga disini adalah salahsatu makanan frozen food yang digemari anak-anak dengan bentuk membulat mirip nugget ayam namun disematkan stick bambu kecil atau potongan tusuk sate seperti layaknya es krim Walls. Hmm.. Anda bisa juga menggunakan stick es krim supaya lebih menarik. Kaki naga pada dasarnya terbuat dari ayam bersama campuran olahan laut, ikan atau udang yang dilapisi tepung roti. Dalam berbagai resep, kita mendapat beberapa kombinasi unik yang tentunya memberikan cita rasa berbeda naum tetap lezat. Bagaimana cara membuat frozen food kaki naga? Dibawah ini adalah resep kaki naga yang layak dicoba, dikutip dari dapur catatannina.com yang menjelaskan bahwa pembuatannya mirip-mirip dengan membuat nugget. Bahan Kaki Naga 200 gr fillet ayam (bisa menggunakan bagian paha atau dada) 100 gr udang kupas 50 gr wortel parut halus 1/2 butir bawang bom

Cara dan Resep Membuat Nugget Ayam (Chicken Nugget)

Image
Nugget ayam merupakan salahsatu frozen food yang paling digemari konsumen, tidak hanya anak-anak akan tetapi orang dewasa jug menyukainya , selain lezat juga harga terjangkai untuk berbagao lapisan masyarakat. Sedangkan kandungan protein tidak kalah karena memnggunakan bahan dasar daging ayam giling. Jika Anda memiliki waktu luang ada baiknya mencoba membuat nugget ayam selain mudah dibuat, bahan-bahannya dapat mudah dijumpai di supermarket ataupun di pasar tradisional. Berikut cara dan resep membuat nugget ayam yang diperoleh dari dapur situs merdeka.com Persiapan bahan seperti yang diberikan daftar dibawah. Daging ayam (fillet paha) 300 g, giling halus Telur ayam 3 butir Tepung roti 100g Tepung terigu 100g bawang putih 2 siung, haluskan Kaldu bubuk 1 sdt Garam 1 sdt Gula 1 sdt Merica 1 sdt Setelah semua bahan disipakan, waktu mengolah menajdi nugget ayam yang lezat dan nikmat Kocok 2 butir telur, lalu masukkan bawang putih yang telah dihaluskan, kaldu bubuk, g

Sekali Lagi, Apakah Frozen Food?

Image
Pengertian makanan beku Frozen Food saat ini sudah cukup populer di wilayah Indonesia.  Tidak heran jika banyak produsen makanan beku yang bertebaran, mulai dari kelas UKM (Usaha Kecil serta Menengah) hingga kelas Industri.  Siapa yang tidak mengenal sosis So Nice, yang iklan nya sangat begitu gencar di media televisi Indonesia.  Juga Nugget yang biasa dijajakan tidak hanya di modern market tetapi juga dijual di pasar pasar. Bagi kita yang belum bisa mengetahuinya, maka pada pembahasan kali ini kita akan bisa memberikan materi mengenai pengertian frozenfood, ciri, dan contoh produknya. Frozen Food Dalam sejarahnya makanan beku (frozen food) sudah ada sejak sekitar 3000 tahun sebelum masehi, ketika masyarakat Cina kuno mulai bisa menggunakan es untuk mempertahankan makananya di sepanjang musim dingin. Begitu pula orang Romawi yang dapat menggunakan salju untuk membekukan makanannya. Untuk pertama kalinya yaitu pada 1930 di Springfield, Massachusetts, seorang yang bernama Clar

Cara Membuat Nugget Ayam Rumahan

Image
Aneka cara membuat frozen food diantaranya membuat nugget ayam atau chicken nugget rumahan yang renyah dan gurih, Salahsatunya dilansir dari dapur CR cook yang memberikan resep nugget ayam dan cara membuatnya menggunakan alat rumah tangga yang pasti tersedia di rumah. Resep nugget ayam rumahan 500 gr ayam fillet 2 butir telur ayam 3 sendok makan tepung kanji 3 sendok makan tepung terigu 2 Wortel di parut kasar Daun bawang    4 siung bawang putih 1 bawong bombay dipotong kecil-kecil 2 sendok teh garam 1 sendok teh gula Bubuk merica secukupnya Berikut bahan pelapis nugget ayam Tepung panir secukupnya Tepung terigu secukupnya Air matang secukupnya Ayan fillet dipotong-potong terlebih dahulu sebelum di blender. masukkan potong ayam fillet bersama telur kedalam blender dengan menggunakan wadah penggilingan bumbu. Blender hingga campuran ayam dan telur menjadi lembut dan sisihkan ke  dalam wadah. Masukkan wortel, daun bawang, bawang bombay, tepung terigu dan tep

Seputar Manfaat Mengkonsumsi Frozen Food

Image
Frozen food masuk sebagai makanan olahan yang sering dianggap makanan sampah atau junk food oleh sebagian masyarakat. Namun dibalik nada miring pada kritikus makanan, seperti yang dikutip dari Health, ternyata frozen food memiliki segundang manfaat bagi penikmat makanan praktis ini. Kandungan nutrisi tinggi , frozen food buah ataupun sayuran umumnya masih dalam bentuk segar dan baru dipanen langsung dibekukan. Hal ini membuat kandungan nutrisi cenderung bertahan selama pembekuan dan tentunya bermanfaat bagi kesehatan, Lebih sehat , nyatanya frozen food mampu mengunci nutrisi dalam pembekuan. Berbeda dengan buah dan sayuran umumnya memerlukan proses distribusi yang panjang mulai dipanen sampai dijajakan di pasar. Bebas pengawet , makanan yang diawetkan dengan proses pebekuan tidak membutuhkan pengawet dan tetap awet hingga dimasak. Kemudahan pengolahan , frozen food sudah diolah sedemikian rupa oleh produsen sehingga memudahkan konsumen mengolahnya mulai dari hanya cukup men

Bisnis Frozen Food Cocok Untuk Usaha Rumah Tangga

Image
Bisnis frozen food sudah tidak lagi di dominasi oleh produsen makanan yang memiliki pabrik besar, namun industri rumah tangga mampu menjalani bisnis makanan beku ini. Dalam skala kecil bisnis frozen food ternyata cocok untuk usaha rumah tangga, tentunya dengan beberapa persiapan agar produksi yang dihasilkan memenuhi standar makanan kemasan. Begini langkah-langkah yang perlu dilakukan untuk memulai bisnis frozen food ala rumahan Modal awal Disini Anda harus menentukan pilihan sebagai produsen atau sebagai distributor. Untuk memulai bisnis sebagai produsen selalu dibutuhkan modal awal untuk pembelian alat kerja dan bahan baku. Sebagai distributor juga bisa melakukan tanpa modal dengan menjadi dropshipper. Jika ingin menjadi reseller, Anda harus menyetok produk dan freezer atau kulkas yang ada. Tentukan jenis produk frozen food Ragam jenis frozen food saat ini cukup banyak dimana awal hanya tersedia nugget dan sosis yang terbuat dari bahan ayam ataupun daging sapi. Pilihan ba

Modal Kulkas, Lian Entika Memutar Bisnis Frozen Food di Tuban

Image
Lian Entika Arief berujar "yang dulunya hanya bermodalkan kulkas rumahan kemudian bisa memutar modal untuk membeli kulkas box satu buah yang menghasilkan omset perbulan Rp2juta." Seperti yang dikutip dari bloktuban.com, seorang dara asal Tuban, kelahiran tahun 1988 bercerita awal usahanya memulai bisnis frozen food dengan modal seratus ribu rupiah sebagai reseller dengan menggunakan kulkas yang tersedia di rumah. Lian sendiri cukup pede dengan modal kecil "Kalau kita mengandalkan modal yang besar, terus kapan akan menjadi sukses" Lian beralasan memilih bisnis makanan dengan jenis frozen food  selain dapat mengandalkan modal yang minim. Makanan beku mudah untuk disimpan dan tidak mudah basi, awet. Selain itu barang dagangan ini juga tidak perlu mengolahnya lagi untuk dijual. Walaupun prakteknya, ia mengalami kesulitan dalam pemasaran, mulai dari promo ke media sosial, rekan-rekan sekantor sampai sebaran kafe di Tuban. Toh.. Lian pun terpaksa mengolah produk in

Cara Kerja Kulkas Di Rumah Kita

Image
Hampir setiap rumah tangga memiliki kulkas, selain harganya sudah sangat terjangkau bahkan lebih murah dari smartphone yang kita genggam. Juga memiliki jasa sangat besar dalam menyimpan stok makanan, tidak hanya sebagai pendingin minuman. Tanpa kulkas, rasa sulit dibayangkan menyimpan frozen food Anda. Tahukah cara kerja kulkas di rumah? Prinsip kerja kulkas atau refrigerator adalah memindahkan panas dari suatu ruangan (kulkas) bersuhu rendah ke ruangan lain (luar kulksa) bersuhu lebih tinggi dengan memanfaatkan proses penguapan. Pernahkah Anda meneteskan alkohol di kulit dan membiarkannya menguapan hingga kering. Kulit anda pasti merasakan dingin ketika alkohol menguap. Dengan penguapan yang dikendalikan, suhu kulkas bisa mencapai minus dua pulh derajat celsius. Penggunaan refrigerator memang lebih tepat, karena kulkas menggunakan refrigrasi dimana sistem yang mampu mengatur suhu hingga lebih rendah dari suhu lingkungan. Caranya dengan melakukan penyerapan panas pada suhu re

Begini Cara Menyajikan Frozen Food Dengan Benar

Image
Menyajikan frozen food sungguh mudah karena pada dasarnya merupakan makanan matang dan kita tinggal menghangatkannya saja baik dengan digoreng, dikukus, direbus. Namun, kita perlu mengetahui cara menyajikan makanan beku ini dengan benar agar rasa tidak berubah bahkan terpapar dari bakteri yang merugikan kesehatan. Begini cara menyajikan frozen food dengan benar yang perlu kita ketahui . Mencairkan makanan beku Banyak konsumen berpikir dengan membiarkan frozen food dalam ruangan terbuka berjam-jam merupakan cara yang benar. kenyataannya meninggalkan makan beku dalam ruangan terbuka selama berjam-jam dapat meningkatkan resiko terpapar bakteri atau bertambahnya bakteri yang selama ini ikut dibekukan ketika suhu makanan merangkak naik. Jika terpaksa, cukup berada dalam ruangan terbuka tidak lebih dari dua jam saja. Jika frozen food menggunakan kemasan rapat dan kedap seperti nugget, sosis dan lainnya sebaiknya direndam dalam wadah berisi air bersuhu ruangan bukan air hangat unt

Apa itu Frozen Food atau Makanan Beku?

Image
Penggunaan istilah " makanan beku " tidak sepopuler dengan istilah asing " frozen food " walaupun memiliki makna yang sama.  Orang memang lebih suka menyebutkan forzen food ketimbang makan beku. Apa itu frozen food? frozen food merupakan makanan yang siap saji dibekukan dalam suhu sangat rendah yang biasanya disimpan dalam freezer atau kulkas, perabot listrik yang umum dimiliki oleh setiap rumah tangga. Tujuan pembekuan makanan adalah mengawetkan makanan hingga waktu diinginkan untuk di makan dengan cara dicair, dipanaskan, dikukus atau digoreng. Pada awalnya makanan yang dibekukan merupakan hasil pertanian dan peternakan dalam keadaan mentah dengan maksud kualitas tetap terjada selama waktu distribusi ke pasar atau konsumen. Namun seiring perkembangan zaman dan kebutuhan konsumen akan keinginan dan kemudahan dalam mengolah makanan, maka makanan siap saji juga dapat dibekukan. Tentunya, dengan metoda pengolahan yang berbeda dengan makanan mentah. Di negara-ne