Cara Membuat Nugget Ayam Sederhana dan Cepat


Dikutip dari dapur foodnetwork.com, redaksi mendapati salahsatu resep dan cara membuat nugget ayam atau chicken nugget sederhana dan cepat. Jika pembuatan nugget ayam menggunakan daging ayam giling, Melissa D'arabian sang pembuat menawarkan cara yang jauh lebih sederhana yang membuat proses memasaknya menjadi lebih cepat dan praktis.

Bahan-bahan nugget ayam yang dibutuhkan
  • 1/2 gelas tepung terigu
  • 1 sdt bubuk bawang putih
  • 1 sdt garam dapur secukupnya
  • 1/4 sdt bubuk lada hitam secukupnya
  • 2 potong dada ayam tanpa tulang dan dipotong dadu 1 1/2 inch 
  • 1 gelas tepung roti
  • 1 butir telur ukuran besar
  • 1 gelas minyak goreng
Cara membuat nugget ayam sederhan dan cepat
  • Tempatkan terigu dalam kantong plastik yang bisa ditutup dan masukkan bubuk bawang putih, garam serta lada hitam. Aduk hingga merata semua bahan.
  • Masukkan potongan daging ayam kedalam kantong plastik. Tutup kantong plastik, kemudian guncang-guncangkan jangan sampai bahan-bahan didalamnya keluar. Lakukan sampai seluruh daging terlapis terigu. Sisihkan daging dari tumpukan tepung terigu. Buat lapisan terigu tipis saja, hindari lapisan terigu yang terlalu tebal.
  • Siapkan tepung roti pada wadah untuk melapisi daging ayam.
  • Pecahkan telur dan tambahkan 1 sendok teh air dalam wadah. Kocok hingga rata. Masukkan potongan dagin ayam kedalam kocokan telur dan angkat setelah dipastikan potongan tersebut telah diselimuti telur merata. Angkat potongan dan masukkan ke dalam wadah yang berisi tepung roti.  Agar tepung roti menempel dengan baik, gunakan tekan-tekan tepung pada potongan daging tersebut hingga merata dikejuru potongan. Ulangi langkah ini untuk setiap potongan lain sampai habis.
  • Panaskan minyak goreng dalam penggorengan kemudian masukkan potongan ayam. Tunggu hingga warna tepung roti berwarna kecoklatan atau hingga 8 menit. Goreng hingga semua potongan habis.
Nugget ayam ini sebaiknya dihidangkan ketika masih panas. Berbeda dengan nugget lainnya yang dapat disimpan sebagai frozen food. Resep ini hanya cocok jika ingin langsung dinikmati  setelah dimasak.

Comments

Popular posts from this blog

Kenali 4 Jenis Freezer Untuk Menyimpan Frozen Food

Cara Membuat Nugget Ayam Rumahan

Sekali Lagi, Apakah Frozen Food?